Melepas Kepenatan Di Jalan Kodir Bulak Jatibarang Indramayu With My Darling

Melepas Kepenatan Dengan Jalan-jalan Sederhana | Blog Kang Hamzah - Setelah seharian melakukan aktifitas yang begitu padat, kini saatnya memanjakan diri dengan berjalan-jalan sederhana menaiki kuda besi di Jalan Kodir Desa Bulak Kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu bersama istri tercinta guna me-refresh dan men-charger kembali pikiran dan tenaga yang sudah mulai berkurang.

Jalan-jalan tidak harus mengunjungi tempat-tempat rekreasi atau tempat wisata lainnya. Dengan berjalan-jalan sederhana atau melihat pemandangan alam sekitar lingkungan rumah juga, selagi itu bisa membuat pikiran dan tenaga semangat kembali, mengapa tidak? selain tidak memerlukan biaya banyak juga bisa hemat waktu dan bisa dilakukan kapanpun kita mau, karena jika kita bandingkan dengan mengunjungi objek wisata yang jauh memerlukan waktu yang begitu lama, belum lagi jika terjebak macet di jalan. Nah, ini sangat cocok bagi shobat yang tidak punya duit (seperti ane,, he).

Baca juga : Capolaga Adventure Camp, Surganya Tempat Wisata Di Subang Jawa Barat

Ada apa sih di Jalan Kodir Bulak Jatibarang? Sebenarnya tidak ada yang istimewa di jalan ini hanya sebuah jalan yang berada di areal pesawahan warga Desa Bulak Lor. Di jalan ini pula setiap hari minggu pagi biasa dipadati oleh muda-mudi yang lalu lalang saling berlarian alias berolahraga lari pagi. Sedangkan di waktu sore banyak juga mereka yang berjalan-jalan bersama masing-masing pasangannya. Suasana pesawahan yang begitu indah, sejuk, jauh dari pemukiman warga, dan polusi udara serta sinar mentari yang mulai terbenam (sunset) membuat Jalan Kodir begitu istimewa memanjakkan mata setiap siapa saja yang melintas di jalan ini.






Walaupun jalan-jalan sederhana, cukup puas rasanya melihat suasana dan keindahan alam sekitar yang Allah SWT ciptakan sangat begitu luar biasa. Intinya tetap bersyukur atas apa yang Allah berikan dan ciptakan shobt. Alam sudah menunjukkan tanda-tandanya mulai maghrib, kami bergegas pulang.

Itulah cerita ane yang sederhana, bagaimana dengan cerita shobat. Yuk berbagi bersama Blog Kang Hamzah DI SINI dan lihat juga beberapa Tulisan Sahabat yang shobat Blog Kang Hamzah kirimkan beberapa lalu. Terima kasih sudah berkunjung, semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment