Penyakit Hati


Tubuh manusia terdiri dari dua unsur yaitu jasmani dam rohani. Di dalam sebuah hadist dijelaskan bahwa hati adalah sebagai unsur rohani yang perlu kita jaga agar tidak merusak amalan kita.

Rasulullah saw bersabda,
"Dan ketahuilah pada setiap tubuh ada segumpal darah yang apabila baik maka baiklah tubuh tersebut dan apabila rusak maka rusaklah tubuh tersebut. Ketahuilah, ia adalah hati".(HR. Bukhari No 55)

Beberapa penyakit hati yang perlu kita hindari antara lain :

1. Sifat Iri
Iri artinya tidak senang apabila orang lain memperoleh nikmat seperti perasaan tidak senang terhadap apa saja yang dimiliki orang lain dan merasa bahwa yang berhak memliki segala sesuatu itu hanyalah dirinya. Biasanya sifat ini disertai dengan sifat dengki. Iri sering membuat manusia tidak dapat berfikir dengan baik. Sifat iri muncul karena kurangnya percaya diri seseorang dan juga adanya rasa sombong serta rendah budi. Orang yang tidak beriman mengira bahwa Allah itu akan memberi kenikmatan pada setiap orang yang Allah kehendaki. Maka setiap kali ada orang yang mendapatkan kenikmatan, muncul rasa iri dalam hatinya " Mengapa tidak saya, bukankah seharusnya saya yang mendapatkan semua itu?".

Sabda Rasulullah saw :
" Janganlah kamu sekalian saling benci-membenci (iri), saling hasut-menghasut, saling belakang-membelakangi, dan saling putus-memutuskan tali persahabatan; tetapi jadilah kamu sekalian itu hamba Allah yang bersaudara. Seorang muslim tidak diperbolehkan mendiamkan saudaranya lebih dari tiga hari."(Muttafaqun 'alaih)

2. Sifat Dengki
Dengki adalah berusaha menghilangkan nikmat yang diperoleh oleh seseorang dan berusaha agar kenikmatan tersebut cepat berakhir, bahkan kalau perlu akan berpindah kepada dirinya. Hal ini dapat menimbulkan sifat serakah, rakus dan zalim. Maksudnya dia akan menghalalkan segala cara untuk memperoleh keinginanya, bahkan akan berbuat zalim terhadap sesamanya yang mendapatkan kenikmatan agar cepat berpindah kepadanya.

Sabda Rasulullah saw : "Menimpa kepadamu suatu penyakit yang menimpa umat-umat sebelum kamu, yaitu dengki dan benci. Penyakit itu merusak rasa keagamaan seseorang. Tidak seperti  (pisau) mencukur rambut." (HR. Ahmad dan Turmuzi)

3. Sifat Hasud
Hasud adalah suka mengadu domba terhadap sesama. Merasa tidak senang jika melihat orang lain hidup aman dan tentram, sehingga ia berusaha untuk menghasut dan mengadu domba antara orang yang satu dengan yang lain. Perbuatan ini dapat menghancurkan persatuan dan kesatuan serta persaudaraan. Orang yang bersaudara atau bertentangga baik dapat bertengkar dan terpecah belah bila termakan hasutan. Sehingga putuslah persaudaraan mereka.

Sabda Rasulullah saw : " Jagalah dirimu dari sifat iri (hasud) karena iri itu dapat memakan (menghabiskan) kebaikan sebagaimana api memakan kayu bakar." (HR. Abu Dawud)

4. Sifat fitnah
fitnah artinya menyiarkan rahasia (aib) seseorang kepada orang lain padahal orang itu tidak pernah melakukanya. Fitnah dapat menimbulkan akibat yang fatal seperti dapat menjadikan seseorang menderita seumur hidup atau dikucilkan oleh masyarakat.
Firman Allah swt :
"........fitnah itu lebih besar (dosanya) daripada pembunuhan....."(QS. Al-Baqarah : 217)
" Dan perangilah mereka itu, sehingga tidak ada fitnah lagi dan (sehingga) ketaatan itu hanya semata-mata untuk Allah. Jika mereka berhenti (dari memusuhi kamu), maka tidak ada permusuhan (lagi), kecuali terhadap orang-orang yang zalim." (QS. Al-Baqarah).

Rasulullah saw bersabda:" Seorang ahli fitnah tidak akan masuk surga". (HR. Bukhari)

5. Sifat Buruk sangka (su'uzan)
Buruk sangka adalah sifat yang cenderung menduga orang lain melakukan perbuatan yang tidak baik tanpa ada bukti-bukti yang nyata dan kebenaran. Sifat ini akan menjadikan seseorang selaku curiga pada orang lain dan merasa bahwa dirinya saja yang paling baik, lebih mulia, dan lebih segala-galanya bila dibandingkan dengan orang lain. Sehingga sulit mempercayai orang lain. Buruk sangka menimbulkan pertengkaran dan percekcokan sebab orang yang selalu di curigai atau dihina dan diremehkan kehormatanya. Padahal setiap orang senantiasa akan mempertahankan harga diri, kehormatan serta nama baiknya.

Firman Allah swt:
" Hai orang-orang yang beriman, jauhilah kebanyakan dari prasangka, sesungguhnya sebagian prasangka itu adalah dosa dan janganlahkamu mencari-cari kesalahan orang lain dan janganlah sebagian kamu menggunjing sebagian yang lain. Sukakah salah seorang diantara kamu memakan daging saudaranya yang sudah mati? Maka tentulah kamu merasa jijik kepadanya. Dan bertaqwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha penerima taubat lagi Maha Penyayang." (QS. Al-Hujurat : 12)

Rasulullah bersabda : " hati-hatilah kamu terhadap prasangka, karena sesungguhnya prasangka itu paling dustanya perkataan." (HR. Muslim)

6. Sifat Khianat

Khianat artinya tidak menepati janji atau menyia-nyiakan kepercayaan orang. Tidak ada rasa tanggungjawab terhadap apa yang telah ia janjikan kepada orang lain. Khianat adalah sifat yang harus dihindari karena cenderung mengarah kepada nifaq yang dapat mengikis habis iman.

Firman Allah swt:
" Hai orang-orang beriman , janganlah kamu mengkhianati Allah dan Rasul (Muhammad) dan (juga) janganlah kamu menghianati amanant-amanat yang dipercayakan kepadamu sedang kamu mengetahui. Dan ketahuilah hartamu dan anak-anakmu itu hanyalah sebagai cobaan dan sesungguhnya di sisi Allah lah pahala yang besar" (QS. Al-Anfal:27-28)

Rasulullah saw bersabda : " Tunaikanlah amanah kepada orang yang mempertaruhkan kepada engkau dan janganlah engkau mengkhianati." (HR. Ashabus Sunan)

7. Sifat Riya'
Perbuatan yang dikerjakan karena ingin dilihat dan mendapat pujian dari manusia.

8. Sifat Sombong
Kesombongan adalah ketika kita menolak kebenaran dan tatkala kita mulai meremehkan orang lain. Kesombongan adalah ketika merasa diri lebih baik, lebih mulia daripada orang lain sehingga kita tidak mau lagi mendengar nasehat dari orang lain.

Rasullulah saw bersabda :
" Sesungguhnya tidak akan masuk surga orang yang di dalam hatinya kesombongan sebesar zarah pun".
seorang laki-laki bertanya, " Bagaimana dengan seseorang yang suka memakai baju dan sandal yang bagus?". Beliau menjawab, " Sesungguhnya Allah itu indah dan menyukai keindahan. Sombong adalah menolak kebenaran dan meremehkan orang lain." (HR. Muslim). 

9. Sifat Kikir
Kikir adalah sifat pelit karena ketamakan, egoisme dan takut hartanya akan berkurang dan habis sehingga dapat melalaikannya dari berbagi dan memberi karena kurangnya rasa belas kasihan dan kemanusian terhadap sekitarnya.

Rasulullah saw bersabda :
" Hati-hatilah kalian terhadap perbuatan kikir, karena sifat kikir telah menyesatkan orang-orang sebelum kalian. Mereka menghalalkan barang yang telah di haramkan, mengalirkan darah dan memutuskan hubungan silahturahmi karena terdorong oleh sifat-sifat kikir mereka (HR. Ahmad)

(Berbagai sumber)

No comments:

Post a Comment