Warga Masyarakat Widasari Bergotong Royong Membuat Tanggul Darurat

Warga Masyarakat Widasari Bergotong Royong Membuat Tanggul Darurat | Blog Kang Hamzah - Hari ini (31/01) warga masyarakat Blok 2 dan Blok 3 Desa Widasari bergotong royong bersama petugas Desa Widasari Kecamatan Widasari membuat tanggul darurat.

Tanggul darurat yang dibuat dari puluhan karung yang berisi tanah dan pasir itu di susun untuk menghalangi atau menghalau air sungai Cipelang di Blok 2 dan 3 yang makin meluber ke pemukiman warga.

Dari pantauan Blog Kang Hamzah, salah satu yang terjadi luapan yang cukup tinggi yaitu di samping gedung SD NU Widasari dan di sebuah lahan yang berada dekat dengan rumah salah satu warga. Hingga siang ini, meskipun warga sudah membuat tanggul darurat namun air sungai Cipelang masih mengalir ke pemukiman warga dan menggenangi jalan.

Warga Masyarakat Widasari Bergotong Royong Membuat Tanggul Darurat
Air Sungai Yang Sudah Meluap
Warga Masyarakat Widasari Bergotong Royong Membuat Tanggul Darurat
Luapan Air Sungai Yang Berada Di Blok 2

Warga Masyarakat Widasari Bergotong Royong Membuat Tanggul Darurat
Air Sungai Yang Meluap Ke Jalan

Warga Masyarakat Widasari Bergotong Royong Membuat Tanggul Darurat
Air Sungai Sudah Mendekati Rumah Warga

Warga Masyarakat Widasari Bergotong Royong Membuat Tanggul Darurat
Meluap


Baru kali ini musim hujan yang begitu tinggi di tambah dengan sungai Cipelang yang dangkal, air sungai sampai meluber cukup tinggi di pemukiman dan jalan pinggir sungai. Hingga saat ini, baik petugas Desa Widasari maupun warga masyarakat dibantu aparat Desa setempat masih bersiaga di titik-titik tanggul sungai yang meluber.

Ini Dia Beberapa Makanan Syetan Yang Perlu Anda Ketahui

Ini Dia Beberapa Makanan Syetan Yang Perlu Anda Ketahui | Blog Kang Hamzah - Tiap-tiap makhluk Allah tentu dikasih rezeki. terkecuali bagi Ciptaan-Nya yang tunduk, Allah juga memberikan rezeki pada makhluk pembangkang dan penyesat manusia ialah syetan laknatullah. Nyatanya syetan mempunyai pola kehidupan yang menyerupai kehidupan manusia di dunia.

Mereka makan dan minum seperti kita. Bahkan syetan pula melaksanakan jima, dan bermacam-macam kegiatan yang lain seperti manusia pada umumnya. Tapi apakah didunia gaib juga menyediakan makanan sebagaimana yang ada di dunia manusia? Dari manakah syetan ini mendapatkannya?

Nyatanya syetan dan kawanannya juga mendapatkan rezeki dari tiap-tiap makanan yang dimakan oleh manusia. Tapi bagaimanakah cara syetan bisa mengambil makanan yang kita konsumsi mampu menjadi sumber rezekinya mereka? Berikut info selengkapnya.

Ini Dia Beberapa Makanan Syetan Yang Perlu Anda Ketahui
Makanan


Terhadap Allah Ta�ala, iblis berbicara, �Tuhanku, seluruh makhluk sudah Engkau jelaskan rezekinya.� Pungkas makhluk terlaknat ini seraya bertanya, �Di manakah rezeki bagiku?�

Dalam lanjutan hadits yang diriwayatkan oleh Adh-Dhiya� dari Sa�id bin Jubair yang memperoleh riwayat ini dari �Abdullah bin �Abbas, Rasulullah Shallallahu �Alaihi wa Sallam bersabda, �Allah Ta�ala berbicara (menjawab pertanyaan setan mengenai rezeki bagi mereka), �Di dalam makanan yang tidak disebutkan Nama-Ku.��

Merujuk kepada makna kalimat �makanan yang tidak disebutkan Nama-Ku (Allah)�, sehingga seluruh jenis makanan baik yang halal sekalipun seandainya dimakan manusia tidak dengan melafalkan bismillah maka makanan tersebut termasuk juga dalam jenis rezeki syetan.

Ditegaskan dalam riwayat lain, bahwa syetan pun memakan kacang sama seperti diungkapkan oleh �Umar bin Khaththab. Dia bertanya pada satu orang yang sempat ditawan bangsa jin, �Apakah makanan mereka?�
Yang ditanya sampaikan jawaban, �Kacang, dan apa yang tak disebutkan nama Allah Ta�ala (ketika memakannya).�

�Apa minumannya?� tanya �Umar lagi. Lalu dijawab, �Jadaf.�

Jadaf merupakan tumbuhan yang ada di daerah Yaman yang tidak perlu air bagi yang memakannya, atau makanan yang dapat dikonsumsi oleh unta dan tak perlu air sesudah memakannya, atau minuman yang tidak membuat peminumnya tersedak.

Harusnya rezeki bagi manusia yang berbentuk makanan, ada juga jenis bahan tertentu yang dijelaskan sebagai makanan (rezeki) bagi bangsa setan ini. Hal ini disimpulkan dari hadits yang dishahihkan oleh Imam Muslim sebagaimana diriwayatkan oleh �Abdullah bin Mas�ud.

Nabi Shallallahu �Alaihi wa Sallam bersabda pada bangsa jin, �Setiap tulang yang tidak disebutkan nama Allah Ta�ala yang jatuh ke tanganmu yaitu daging yang paling baik untukmu.�

Lanjut baginda yang mulia, �Dan tiap-tiap kotoran binatang adalah makanan binatangmu.

Selanjutnya, baginda Nabi menghadap ke arah para sahabatnya yang mulia. Beliau berpesan, �Jangan pakai keduanya (tulang dan kotoran hewan) untuk membersihkan kotoran. Dikarenakan keduanya yaitu makanan saudara-saudaramu.�

Demikianlah info tentang rezeki buat syetan yang nyatanya merupakan setiap makanan yang dimakan tanpa terlebih dulu melafalkan bismillah. Oleh sebab itu, sebagai muslim yang beriman hendaklah kita selalu membaca bismillah saat hendak melaksanakan atau mengkonsumsi sesuatu supaya tidak menjadi rezeki bagi syetan.

Ini Dia Amalan Yang Dicintai Dan Disukai Oleh Allah SWT


Ini Dia Amalan Yang Dicintai Dan Disukai Oleh Allah SWT | Blog Kang Hamzah - Suatu kali Rasulullah duduk dengan para sahabat. Beliau kemudian bersabda  : �Akan datang kepada kalian seorang lelaki penghuni surga�. Kemudian muncul lelaki, janggutnya masih basah oleh air wudhu, sementara tangannya menjinjing sandal. Tak ada yang teramat istimewa dari sosok lelaki ini.

Hari berikutnya Rasulullah kembali bersabda : �Akan datang kepada kalian seorang lelaki penghuni surga�. Lalu lelaki yang sama muncul lagi. Masih dengan sandal yang dijinjing dan janggut yang basah oleh air wudhu.

Tak berhenti disitu Rasulullah mengulangi perkataan yang sama. Kemudian, lelaki tersebut muncul lagi. Padahal, tak ada istimewanya dalam diri lelaki tersebut. Rasa penasaranpun mulai muncul di benak hati Abdullah bin Amr bin Ash. Maka. Diikutinya lelaki tersebut hingga ke rumahnya.

�Duhai saudaraku,�Ujar Abdullah memulai percakapan,�sungguh aku sedang berselisih dengan orang tuaku. Aku tidak akan berbicara kepadanya selama tiga hari. Bolehkah aku menginap dirumahmu barang tiga hari?� lelaki itu pun tak keberatan. Maka Abdullah resmi menjadi tamunya sekaligus �mata-mata�. Abdullah begitu penasaran, amalan apakah yang dilakukan lelaki ini sehingga Rasulullah menyebutnya lelaki penghuni surga.

Ini Dia Amalan Yang Dicintai Dan Disukai Oleh Allah SWT
Cara Terbaik Untuk Mendekatkan Diri Kepada Allah Adalah Dengan Berdzikir


Satu, dua, hingga malam ketiga tak ada amalan yang spesial didapati Abdullah. Lantas ia pun berterus terang. �Saudaraku sesungguhnya aku tidak sedang berselisih dengan orang tuaku,�Abdullah mengakui maksudnya. �Lantas kenapa kau ingin tinggal di rumahku, �Tanya lelaki itu. �Aku ingin mengetahui amalanmu sehingga Rasulullah tiga kali menyebutmu sebagai lelaki penghuni surga.

Namun saudaraku, aku tidak mendapatimu memiliki amalan yang spesial,�urai Abdullah. Lelaki itu menjelaskan rahasia amalannya. �Benar, amalanku hanya yang engkau lihat. Hanya saja, aku tidak pernah berbuat curang kepada seorang pun, baik kepada Muslimin ataupun selainnya. Aku tidak pernah iri ataupun hasad kepada seseorang atas karunia yang telah diberikan Allah kepadanya.�

Terjawab sudah rasa penasaran Abdullah. Meski lelaki itu tak rajin Tahajud, Shalat Dhuha, bersedekah, atau amalan sunah lainnya. Namun ia memiliki satu amalan unggulan. Di hatinya, tidak pernah terbesit rasa hasad atau iri atas karunia yang diberikan Allah kepada hambanya. Sungguh amalan yang sangat berat.
Amalan yang dicintai Allah ialah amalan yang berkelanjutan meskipun sedikit.

Lantas mari kita bertanya pada diri kita sendiri amalan unggulan apa yang sudah kita miliki? Memang hanya ridho Allah sajalah yang bisa memasukkan kita kedalam surga. Namun pantaskah diri ini yang telah diberi teramat banyak kemudahan lantas menjauhi-Nya. Wasilah paling mudah untuk bersyukur dan berdekatan dengan Rabb yang menciptakan kita ialah dengan amal ibadah.
Jika Bilal bin Rabahtak pernah putus wudhu sehingga bunyi terompahnya terdengar di surga, lantas apa amalan kita?
Jika Abu Bakar menyedekahkan seluruh hartanya untuk Islam, lantas apa amalan kita?
Jika Khalid bin Walid memenangkan pasukan Islam, kemudian apa amalan kita?

Zaid bin Tsabit sang penulis wahyu, Ibnu Abbas ulama para sahabat, Utsman bin Affan sang dermawan dan pemalu, Umar bin Khattab sang pemberani lagi peduli telah menorehkan tinta emas dalam sejarah Islam lewat amalan unggulan mereka.

Kisah-kisah itu bukan hanya untuk dikagumi lantas disimpan di rak-rak buku hingga using, namun untuk diteladani dalam kehidupan sehari-hari. Sebelum memiliki amal unggulan, tentu kita harus selesai dahulu dengan amal-amal yang bersifat wajib. Baru ibadah nafilah (tambahan) yang mampu kita jalankan menjadi rutinitas kita.

Rutinitas atau istiqomah menjadi sebuah kunci sebuah amal bisa menjadi amal unggulan. Rasulullah SAW bersabda : �Amalan yang paling dicintai Allah SWT, adalah amalan yang berkelanjutan meskipun sedikit�. (HR. Muslim)

Kita tidak sedang membanggakan berapa juz Al Qur�an yang kita baca dalam sehari, berapa rupiah yang kita sedekahkan, berapa rokaat shalat Tahajud. Meski amalan yang banyak tentu lebih baik dan berpahala. Namun kita lebih memerlukan daya tahan amal, sejauh mana kita terus merutinkan amalan tersebut.

Istiqomah memang terlihat sepele, namun perlu usaha yang ekstra untuk tetap bisa menjalakannya.

Setiap amalan juga memiliki fadilah. Seperti halnya kita yang baru mengadu ke Allah ketika tertimpa kesulitan. Amalan yang bersumber dari Allah dan Rasul-Nya juga bisa mengusir kesulitan-kesulitan hidup. Segera temukan amalan unggulan kita dan tetap beristiqomah. Seperti istiqomahnya lelaki yang didatangi Abdullah bin Amr tadi.

Allah SWT tidak menciptakan jin dan manusia kecuali agar mereka beribadah kepada-Nya. Kandungan ayat 56 surat Az-Dzariyat memberikan gambaran jika tugas utama manusia adalah beribadah. Meneladani generasi terbaik umat ini, para sahabat memiliki amal ibadah unggulan.

Umat Islam pun di nilai harus memiliki amal unggulan. Amal unggulan setiap insan tentu tak seragam, orang yang memiliki kekayaan bisa beramal lewat sedekah, sedangkan orang yang tidak mempunyai apa-apa bisa beramal dengan sikap sabar.

Surga menyediakan banyak pintu sesuai dengan amal manusia. �Ada pintu Rayyan untuk ahli puasa, pintu zakat, pintu shalat, haji, hingga pintu Al Qur�an.

Setiap Muslim dipersilahkan untuk melipatgandakan amalan sesuai dengan apa yang ia mampu. Jika ia pemikir, keluarkan ide cemerlang untuk kebaikan, jika ia penulis sampaikan untuk mengajak orang untuk kebaikan, yang terpenting janganlah meremehkan amal kebaikan meski kecil.

Namun perlu diingatkan, jangan sampai seseorang rajin mengerjakan amal unggulan yang bersifat sunnah sementara melalaikan yang wajib. Laksanakan dulu ibadah wajib seperti contoh jangan sampai orang gemar bersedekah, namun saat dimintai zakat enggan untuk membayarnya.

Perlu digaris bawahi juga bahwa yang bisa disebut amal unggulan jika dilakukan dengan ikhlas dan berkelanjutan. Ikhlas hanya untuk dipersembahkan kepada Allah SWT tidak riya (pamer) dan istiqomah meski sedikit.

Agar dapat menjaga keistiqomahan kita dalam melakukan amal unggulan adalah mencari amal yang dapat kita kerjakan secara sungguh-sungguh dan serius. Amalan itu tidak perlu banyak dan berat, tetapi amalan yang ringan dan bisa dilakukan secara rutin. Bisa membaca Al Qur�an, sedekah, wiridan, doa, dan puasa sunah sesuai dengan kemampuan masing-masing.

Ada sebuah kisah tiga orang laki-laki yang terjebak dalam gua lantas berdo�a dengan bertawasul amal saleh adalah salah satu contoh pentingnya seseorang memiliki amal unggulan. Masing-masing lelaki berdo�a sembari menyebutkan amalan unggulan mereka, saat lelaki pertama menyebutkan amanah terhadap pekerjaannya sebagai amalan, batu itu pun bergeser. Lelaki kedua juga menyebutkan amal berbakti kepada orang tua dalam do�anya hingga batu bergeser lagi. Lelaki ketiga pun menyebutkan amalannya dia menjauhi Zina dan berdo�a kemudian batunya terbuka.

Kisah lain ada seorang ibu-ibu yang selalu Nampak menyapu dan membersihkan halaman Masjid Nabawi tak ada yang mengenalnya tak ada pula yang memperdulikannya.

Namun suatu hari, Rasulullah SAW tak lagi melihatnya. Halaman Masjid Nabawi menjadi kurang terawat setelah tiga hari tanpa kehadiran si ibu-ibu tersebut. Bertanyalah Rasulullah SAW, kemanakah si ibu yang biasa menyapu dan membersihkan Masjid Nabawi?

Para sahabat pun mengatakan, si ibu penyapu masjid tersebut sudah meninggal. Para sahabat berpendapat, hal kecil dan peran kecil seperti tukang sapu tak perlu pula harus dilaporkan kepada Rasulullah SAW. Namun, Rasulullah SAW tak rela. �Mengapa kalian tidak memberitahukan hal itu kepadaku? Tunjukkan dimana kuburannya?� pinta Rasulullah SAW. Setelah itu Rasulullah SAW langsung mendatangi kuburannya, kemudian melakukan shalat jenazah (ghaib) diatas kuburannya.

Kisah ini mengisyaratkan, bahwa sekecil apapun peran dan amal yang dilakukan seseorang, hal itu adalah penyelamat baginya. Rasulullah SAW merasa kesal tidak diberi tahu dan Rasulullah SAW juga langsung menyalatkan di atas kuburannya. Hal ini sebagai bukti, sekecil apapun amal ibadah jika dilakukan secara rutin bisa menjadi andalan.

Dalam sebuah hadits qudsi, Allah SWT  menyebutkan orang yang mengerjakan wajib kemudian menambahkan amalan sunah, maka Allah SWT akan mencintai orang tersebut. �Allah SWT. akan menjaga penglihatan, pendengaran, lisan, kaki dan semua perbuatannya".

Suatu amalan jika dilakukan secara istiqomah akan banyak memiliki manfaat bagi yang menjalankannya.

Sahabat Blog Kang Hamzah, menjaga rutinitas amalan memang tak mudah, sebab rutinitas jika sudah berhenti satu kali, akan berat untuk memulainya kembali. Itulah sedikit berbagi tentang amalan kecil yang dicintai dan disukai oleh Allah SWT. Terima kasih, semoga bermanfaat.

Oleh :  
Samudin, S.Pd.I
(Staff Pengajar di MTs Negeri Widasari, Indramayu)

Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu

An-Nida Widasari Indramayu Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu | Blog Kang Hamzah - Assalamu `alaikum sahabat Blog Kang Hamzah, semoga kita semua masih istqomah dan semangat dalam menjalani aktivitas ibadah kita kepada Allah SWT. Diawali dengan gemercik gerimis hujan tidak menyurutkan niat rombongan group hadroh An-Nida Widasari Indramayu untuk berziarah ke makam-makam sesepuh yang ada di wilayah Kabupaten Indramayu. Ini merupakan wisata ziarah pertama kali yang dilakukan oleh group hadroh yang pernah memenangkan Kontes Genjring Ramadhan (KGR) Tahun 2012 silam di Radar Cirebon TV ini.

Menurut kang Baihaqi selaku ketua group hadroh menuturkan bahwa tujuan berziarah ke tempat makam para sesepuh yang ada di sekitar wilayah Kabupaten Indramayu tak lain adalah untuk menambah iman dan ketaqwaan para sahabat An-Nida Widasari. Selain itu, ini merupakan bentuk penghormatan yang bisa dilakukan layaknya seorang murid kepada gurunya yang sudah wafat mendahului kita.

  • Pengertian Ziarah Kubur

Bagi shobat Blog Kang Hamzah mungkin ada sebagian yang belum mengetahui apa itu ziarah kubur. Pengertian ziarah kubur adalah menengok atau mengunjungi makam untuk memohon ampunan untuk si mayit. Ziarah kubur termasuk salah satu sunnah Rosulallah SAW. Suatu tradisi yang sudah mengakar yang dilakukan oleh masayarakat muslim di Indonesia, khsuusnya warga NU, yaitu ziarah kubur.

  • Hikmah dan Manfaat Berziarah

Perlu diketahui oleh sahabat Blog Kang Hamzah, bahwa ada beberapa manfaat yang di dapat jika sahabat berziarah kubur ke makam-makam (maqbaroh), baik para kyai, sesepuh, orang tua kita. Seperti yang pernah dikutip oleh kompasiana.com yaitu mengingatkan kita akan datangnya hari kematian juga akan memberikan kebahagiaan kepada si mayit (ahli kubur) karena telah dikirimi bacaan Yaasiin, bacaan doa-doa, Tahlil, bacaan ayat Kursiy, dan lain-lain, dari orang yang masih hidup. Manfaat lain dari ziarah kubur yaitu untuk meringankan siksa si mayit dalam kuburnya.

  • Lokasi Ziarah

Lokasi yang pertama yang dikunjungi sahabat An-Nida adalah maqbaroh Kyai Ahmad Kholil, pendiri Pon. Pes. Al-Ma`shumy Widasari sekaligus guru sahabat An-Nida semua.

Setelah mengunjungi maqbaroh Kyai Ahmad Kholil, kami melanjutkan ke maqbaroh yang juga sesepuh Widasari yaitu KH. Hasan Basyari yang berada di Desa Ujungaris Kec. Widasari Kab. Indramayu

Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu
Maqbaroh KH. Hasan Basyari


Lokasi yang ketiga yang kami datangi yaitu makam pejuang dan sekaligus pencetus nama Kabupaten Indramayu yaitu Raden Bagus Arya Wiralodra.

Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu
Tulisan Situs Makom RB. Arya Wiralodra
Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu
Pintu Masuk Di Makom RB. Arya Wiralodra
Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu
Bersiap Tahlil Depan Makom
Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu
Tahlil Depan Makom RB. Arya Wiralodra di pimpin oleh Kang Umar


Setelah itu, lanjut perjalanan menuju makam para pejuang Kabupaten Indramayu yang gugur di medan perang melawan para penjajah yaitu Taman Makam Pahlawan, namun karena pintu masuk Taman Makam Pahlawan ditutup dan tidak ada seorang pun di sana yang bertugas akhirnya kami melanjutkan ke makam Syech Sholeh dan Kyai Bajuri yang berada di Desa Sudimampir Kec. Sliyeg.

Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu
Depan Makom Kyai Bajuri

Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu
Khusuk : Sahabat An-Nida sedang bertahlil
Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu
Depan Makom Syech Sholeh


Lokasi berikutnya yang kami kunjungi adalah merupakan guru sahabat An-Nida semua, sering di undang di acara-acara yang diadakan oleh para Kyai di Desa Widasari yaitu makam almaghfurllah KH. Muslim yang berlokasi di Desa Tambi Kec. Sliyeg.

Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu
Pintu Masuk Makom Buyut Tambi

Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu
Bersiap Untuk Melakukan Tahlil

Ngalap Berkah : An - Nida Widasari Berziarah Ke Makam Sesepuh Yang Ada Di Kab. Indramayu
Tahlil di Depan Makbaroh KH. Muslim di pemakaman umum Tambi


Sahabat Blog Kang Hamzah, semoga ibadah yang shobat lakukan dalam keseharian shobat bisa menjadi tabungan amal kelak di yaumil qiyaamah. Aamiin. Ziarah ke para sesepuh memang penting, selain sebagai bentuk rasa hormat dan ta`dzim shobat kepada mereka, juga sebagai rasa terima kasih shobat kepada mereka (para sesepuh) yang sudah berjuang mengajarkan Islam kepada kita dan shobat semuanya. Terima kasih, semoga bermanfaat.

Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula

Tutorial Bagaimana Cara Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula | Blog Kang Hamzah - Belajar membuat kaligrafi bisa dikatakan gampang-gampang susah. Perlu keahlian khusus dan butuh kesabaran yang super tinggi, agar hasilnya bagus dan bisa dinikmati oleh orang yang melihatnya. Seorang seniman sekalipun, belum tentu bisa untuk membuat kaligrafi arab, karena membuat kaligrafi arab tidak semudah membuat lukisan alam di atas kanvas. Makanya butuh waktu yang cukup lama agar hasilnya memuaskan. Kuncinya satu yaitu sabar, sabar, dan sabar.

Jika shobat baru pertama kali dan mau belajar membuat kaligrafi arab, ane punya beberapa contoh atau saran buat shobat yang mau belajar membuat kaligrafi arab yang bisa shobat lakukan di rumah. Cara ini mungkin setiap orang berbeda-beda, namun ambilah dari segi positifnya dan buang sisi negatifnya.

Ada beberapa jenis huruf yang digunakan dalam membuat kaligrafi arab yaitu huruf jenis naskhi, tsuluts, farisi diwanni, diwanni jali, khufi, riq`ah, dan muhaqqoq. Sedangkan dalam perlombaan MKQ biasanya yang dilombakan ada 4 (empat) kategori atau cabang yaitu cabang kaligrafi Naskah, cabang kaligrafi Dekorasi, cabang kaligrafi Hias / Mushaf Al-Qur`an, dan yang terbaru yaitu cabang kaligrafi Kontemporer.

Sebelum kita berlanjut ke tutorial membuat kaligrafi arab, ada yang perlu shobat perhatikan terlebih dahulu sebelum memulai membuat kaligrafi arab. Diantaranya yang harus diperhatikan adalah :

1. Qalam
Qalam adalah nama lain dari sebuah pena atau alat tulis kaligrafi. Qalam biasanya terbuat dari bambu, rotan, kayu, pena hero (yang sudah dibentuk ujungnya), kuas, batang pakis hutan, dan lain sebagainya. Semuanya sama harus dibentuk pipih pada ujung-ujungnya. Biasa orang yang sudah lama bergelut di dunia kaligrafi arab menyebutnya dengan sebutan Handam.

2. Tinta / Spidol
Tinta bisa shobat gunakan tinta merk Hero atau tinta yang biasa untuk bolpoint isi ulang atau bisa juga shobat gunakan tinta china. Kalau belum bisa menggunakannya bisa shobat gunakan spidol yang ujungnya di buat pipih dan sedikit di potong miring.

3. Media
Media yang digunakan dalam pembuatan kaligrafi arab ini bermacam-macam. Untuk shobat yang baru belajar cobalah membuatnya di kertas yang tebal agar tidak tembus saat menggunakan tinta dan permukaan kertas yang halus. Seperti kertas HVS, manila, karton, dan sebagainya.

4. Meja / Alas
Bagi shobat yang baru belajar lebih baik menggunakan meja yang terbuat dari kaca yang sudah ada lampu dibawahnya, sehingga ini memudahkan shobat untuk belajar kaligrafi arab dengan cara men-jiplak. Yang penting kalau sudah bisa cobalah untuk tidak menjiplak lagi.

Baik, berikut ane sajikan tutorial cara belajar membuat kaligrafi arab bagi pemula dalam bentuk gambar yang bisa shobat coba di rumah dengan melihat gambar tutorialnya, dengan jenis huruf dasar yaitu naskhi.

Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Alif
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Ba, Ta Tsa
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Jim, Kha, Kho
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Dha, Dzal
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Ro, Za
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Ro, Za Ver. 2
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Sien, Syien
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Shod, Dhod
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Tho, Dzho
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf `Ain, Ghin
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Fa`
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Qof
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Kaf
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Kaf Ver. 2
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Lam
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Mim
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Mim Ver. 2
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Nun
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Waw
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Ha
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Ha Ver. 2
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Lam Alif
Belajar Membuat Huruf Lam Alif Ver. 2
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Membuat Huruf Hamzah
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Belajar Menulis Huruf Ya
Belajar Menulis Huruf Ya Ver. 2
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Contoh Huruf Yang Panjang
Tutorial Belajar Menulis Kaligrafi Arab Bagi Pemula
Contoh Huruf Yang Disambung


Nah, itulah beberapa gambar yang bisa shobat jadikan referensi atau sumber belajar membuat kaligrafi arab bagi pemula. Semoga bisa membantu shobat yang mau belajar membuat kaligrafi arab. Jangan lupa share, dan terima kasih sudah berkunjung di blog yang sederhana ini.

Cara Membuat Tampilan Gambar Dan Judul Saja Pada Sidebar, Membuat Blog Lebih Profesional

Cara Membuat Tampilan Gambar Dan Judul Saja Pada Sidebar | Blog Kang Hamzah - Selamat siang shobat, semoga sehat selalu, salam sejahtera buat kita semua. Bagi seorang blogger atau seorang publisher tampilan template memang sangat begitu penting. Karena yang pertama kali di lihat oleh pengunjung adalah tampilan blog / web yang begitu bagus, rapih, dan bersih.

Bagus disini artinya antara tema dengan tampilan blog atau website serasi dan enak di pandang, sedangkan rapih yaitu tidak terdapat iklan atau tampilan widget lain yang mengganggu pengunjung untuk membaca artikel shobat, dan terakhir adalah bersih artinya adalah tampilan blog atau website tidak acak-acakan dan harus tertata.

Cara Membuat Tampilan Gambar Dan Judul Saja Pada Sidebar
Tampilan Gambar Dan Judul


Cara membuat tampilan gambar dan judulnya saja

Salah satu agar tampilan blog / website terlihat profesional yaitu salah satunya tampilan gambar dengan judulnya saja. Ane sudah mencari kesana kemari namun tetap belum nemu juga tampilan yang seperti gambar di bawah ini.

Tampilan gambar dan judul postingan ini bisa shobat pasang di sidebar atau sebelah kanan atau sebelah kiri postingan. Bukan untuk di postingan. Baik, berikut kode script CSS atau HTML dari tampilan gambar dan judulnya saja.

<div class="article-right-box">
<ul class="list-article-default list-article-250 list-unstyled"><li>
 <a onclick="ga('send', 'event', 'Detail - Recommendation Click', 'Click', 'Resep Masak Ayam Bumbu Kecap Yang Super Cepat Dan Simpel');" href="http://www.resepbuntik.com/2016/01/resep-masak-ayam-bumbu-kecap-super-cepat.html" class="img-block"><img width="250" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgtD3AnpkAHRgUlLUdrd7nLD4rqyawr_UbI3i9ocMNaZqxNsHmnfIPOZRsDzPmWjl_aTPH7cGtkXhVzKsU5UX5MJJASCZ_082FDesTbs8uSNi2zO3szRUeOc87iM4wXtZlL9U1ygb4_6QY7/s1600/Resep+Masak+Ayam+Bumbu+Kecap+Super+Cepat.jpg" /></a>
<div class="deskrip-article"><p><a onclick="ga('send', 'event', 'Detail - Recommendation Click', 'Click', 'Resep Masak Ayam Bumbu Kecap Yang Super Cepat Dan Simpel');" href="http://www.resepbuntik.com/2016/01/resep-masak-ayam-bumbu-kecap-super-cepat.html">Resep Masak Ayam Bumbu Kecap Yang Super Cepat Dan Simpel</a></p></div>
</li><li>
<a onclick="ga('send', 'event', 'Detail - Recommendation Click', 'Click', 'Resep Cara Membuat Karedok Kacang Panjang Enak');" href="http://www.resepbuntik.com/2015/07/resep-cara-membuat-karedok-kacang.html" class="img-block"><img width="250" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEghUwqmARtyl7FjVUuDWFfksYpLeDV6vmTt8ku6RW_72X4DWgPd7ungtr62JF-hmP9F2iQFfu4ytwNHS3EWApIygr_zm7Qr_CQaLkP1gEj_l51P_ZrQyA6rufNl6u9Yw_u1cNv_S8QpUQqW/s1600/Resep+Cara+Membuat+Karedok+Kacang+Panjang+Enak.jpg" /></a>
<div class="deskrip-article"><p><a onclick="ga('send', 'event', 'Detail - Recommendation Click', 'Click', 'Resep Cara Membuat Karedok Kacang Panjang Enak');" href="http://www.resepbuntik.com/2015/07/resep-cara-membuat-karedok-kacang.html">Resep Cara Membuat Karedok Kacang Panjang Enak</a></p></div>
</li><li>
<a onclick="ga('send', 'event', 'Detail - Recommendation Click', 'Click', 'Resep Cara Membuat Es Krim Goriorio Enak Mudah Dibuat');" href="http://www.resepbuntik.com/2014/08/resep-cara-membuat-es-krim-goriorio.html" class="img-block"><img width="250" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgTBNJhAfPTyLmOB1yPwU4L2d40tu4XNhXufHIlCUiyTiXaY090hCQU3-HcNWXtBoAFy_tHTcQc0ZOpxw44e-H4CF-_hrbRa2MTFltug7So13H67HkgBKFiR94Q6PZ-7o303Vc8cFbhT1g7/s1600/Resep+Cara+Membuat+Es+Krim+Goriorio+Enak+Mudah+Dibuat.jpg" /></a>
<div class="deskrip-article"><p><a onclick="ga('send', 'event', 'Detail - Recommendation Click', 'Click', 'Resep Cara Membuat Es Krim Goriorio Enak Mudah Dibuat');" href="http://www.resepbuntik.com/2014/08/resep-cara-membuat-es-krim-goriorio.html">Resep Cara Membuat Es Krim Goriorio Enak Mudah Dibuat</a></p></div>
</li><li>
<a onclick="ga('send', 'event', 'Detail - Recommendation Click', 'Click', 'Resep Kue Nastar Bentuk Buah Enak Lucu Sederhana');" href="http://www.resepbuntik.com/2014/07/resep-kue-nastar-bentuk-buah-enak-lucu.html" class="img-block"><img width="250" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiPtprnkLMxlqrmuLCN0SLt5g0W-H1glFB3uL79TDfiAgsub5X35rU7sGfuYwGVSUTYeo-yYfN34dvgwUrvOAGLvO2VGi45Bh2hH3moAECGcskLI0TuC037CaBYKcXtZr8S6w7zW6gsCmaQ/s1600/Resep+Kue+Nastar+Bentuk+Buah+Enak+Lucu+Sederhana.jpg" /></a>
<div class="deskrip-article">
<p><a onclick="ga('send', 'event', 'Detail - Recommendation Click', 'Click', 'Resep Kue Nastar Bentuk Buah Enak Lucu Sederhana');" href="http://www.resepbuntik.com/2014/07/resep-kue-nastar-bentuk-buah-enak-lucu.html">Resep Kue Nastar Bentuk Buah Enak Lucu Sederhana</a></p></div>
</li></ul>
</div>

Lalu bagaimana cara membuat tampilan gambar dan judulnya saja seperti gambar di atas. Berikut keterangannya shobt.

Keterangan :
  • Warna Biru : Ganti dengan judul artikel / postingan
  • Warna Merah : Alamat URL artikel / postingan yang akan ditampilkan
  • Warna Orange : Alamat URL gambar artikel / postingan

Nah, shobat Blog Kang Hamzah kini tampilan blog / website shobat sudah terlihat profesional dengan tampilan yang begitu bagus, bersih, dan juga rapih. Baik, itulah sedikit berbagi bagaimana cara membuat tampilan sidebar yang hanya gambar dan judulnya saja. Apabila ada pertanyaan atau kritik dan saran bisa langsung ditulis di komentar. Terima kasih, semoga bermanfaat.

Ini Dia Dua Dosa Yang Tetap Mengalir Meski Raga Kita Sudah Di Kubur

Ini Dia Dua Dosa Yang Tetap Mengalir Meski Sudah Meninggal | Blog Kang Hamzah - Ada sebagian anak adam dengan mudahnya melakukan perbuatan dosa di kehidupannya sehari-hari. Karena saking sering ia lakukan, tindakan tersebut di anggap sudah biasa, sehingga terasa seperti tidak berdosa. Padahal perkara dosa bukanlah perkara yang sembarangan atau main-main.

Neraka merupakan balasan yang nyata bagi manusia yang ingkar terhadap perintah Allah SWT. Ternyata, begitu manusia meninggal tanggung jawab seseorang terhadap dosa maksiat yang dahulu dilakukannya tidak putus begitu saja.

Selama perbuatan dosa tersebut masih dilakukan dan masih berdampak atau berpengaruh terhadap orang lain, maka dosanya akan terus mengalir kepada seseorang yang melakukan (pelaku) dosa tersebut meskipun ia sudah meninggal. Apa saja dua dosa tersebut? berikut penjelasannya.

Biasanya kita semua tahu salah satu amal yang tidak akan putus pahalanya walaupun kita sudah meninggal yaitu amal jariyah, namun ada juga dosa amal jariyah yang akan di terima oleh manusia ketika sudah meninggal hanya karena perbuatannya semasa masih hidup yang berpengaruh tidak baik atau buruk terhadap orang lain.

Padahal alam barzah yang namanya manusia itu sangat-sangat membutuhkan begitu banyak limpahan pahala untuk dijadikan sebagai penolong ketika ia menunggu hari kiamat nanti. Namun, karena dosa jariyah ia justru malah harus menanggung banyak dosa yang dilakukan oleh orang lain. Sebagaimana firman Allah SWT di dalam Q.S. Yaasiin : 12, yang artinya yaitu :
�Sesungguhnya Kami menghidupkan orang-orang mati dan Kami menuliskan apa yang telah mereka kerjakan dan bekas-bekas yang mereka tinggalkan. dan segala sesuatu Kami kumpulkan dalam kitab Induk yang nyata (Lauh Mahfuzh).� (QS. Yasin: 12)

Lalu, dosa apa saja yang akan terus mengalir walaupun kita sudah meninggal?

Ini Dia Dua Dosa Yang Tetap Mengalir Meski Sudah Meninggal
Kuburan, Pintu Masuk Untuk Menuju Alam Kekal

Ini Dia Dua Dosa Yang Tetap Mengalir Meski Sudah Meninggal

1. Pelopor Pertama Kemaksiatan / Keburukan

Orang yang pertama kali melakukan tindakan di sebut pelopor. Sehingga orang lain yang melihat tanpa mereka di paksa atau di minta untuk meniru, mereka akan mengikuti. Kondisi seperti ini sangat baik dan bagus apabila pelopor melakukan tindakan yang baik. Namun, bagaimana jika pelopor maksiat?

Seorang pelopor sama sekali tidak memaksa ataupun mengajak orang disekitarnya untuk mengikuti dirinya. Ia juga tidak memotivasi orang lain untuk mengikuti dirinya, namun karena perbuatan yang dilakukan sang pelopor mampu menginspirasi orang banyak untuk melakukan maksiat yang sama.

Dalam hadis dari Jarir bin Abdillah radhiyallahu �anhu, Rasulullah shallallahu �alaihi wa sallam bersabda :
"Siapa yang mempelopori satu kebiasaan yang buruk dalam Islam, maka dia mendapatkan dosa keburukan itu, dan dosa setiap orang yang melakukan keburukan itu karena ulahnya, tanpa dikurangi sedikitpun dosa mereka.� (HR. Muslim).

Bayangkan, berapa banyak dosa yang akan di tanggung oleh sang pelopor dan pembuat baju minim, rok mini, penyebar video porno, dan banyak lagi contoh-contoh tindakan maksiat lainnya. Sebagai seorang pencetus pertama (pelopor) dosa mereka akan terus menerus mengalir sampai hari kiamat nanti.

2. Mengajak Orang Untuk Melakukan Maksiat Dan Kesesatan

Berbeda dengan seorang pelopor, yang ini sudah jelas terang-terangan atau nyata mengajak orang lain untuk mengikuti dirinya untuk berbuat kemaksiatan dan kesesatan. Orang-orang inilah salah satu juru dakwah dalam menyesatkan orang, atau merekalah orang-orang yang mempropagandakan dalam kemaksiatan.

Dalam Al-Qur`an surat An-Nahl ayat 25, Allah SWT berfirman bahwa orang kafir nanti akan menerima atas kekufurannya. Di tambah lagi dengan dosa orang-orang yang mereka sesatkan sebelumnya.

Terus bagaimana dosa mereka yang menjadi pelopor kemaksiatan dan mengajak orang untuk berbuat tidak baik? Selama orang yang mereka ajak atau tiru masih melakukan perbuatan tersebut, maka selama itulah orang ini akan terus mendapatkan dosa dari orang-orang yang mereka serukan, walaupun ia sudah meninggal.

Termasuk mereka yang mempromosikan maksiat, mensupport orang lain untuk melakukan dosa, walaupun ia sendiri tidak melakukan dosa, namun ia akan tetap mendapatkan dosa dari orang-orang yang mengikutinya.

Semoga shobat Blog Kang Hamzah lebih berhati-hati dan waspada dalam melakukan sesuatu, jangan sampai dipengaruhi oleh tipu daya syetan, lebih baik perbanyak melakukan kebaikan dan amal sholah. Karena kehidupan tidak hanya hidup di dunia, melainkan kelak nanti kita akan menemui kehidupan yang kekal dan abadi.

Itulah sedikit berbagi tentang dua dosa yang tetap mengalir walaupun kita sudah terkubur oleh tanah. Terima kasih sudah berkunjung, semoga bermanfaat. Jangan lupa share dan bagikan ke teman-teman shobat. Salam.